Kreativitas Konseling

 



Seni kreatif dalam konseling bermakna bagaimana seni kreatif dilakukan dalam pelaksanaan konseling. Lantas apa alasan menggunakan seni kreatif didalam konseling? Gladding (2016) telah menguraikan alasannya yaitu: 1) membantu para konselor menggunakan seni dalam pengaturan terapeutik sebagai sarana utama untuk membantu konseli menjadi terintegrasi dan terhubung; 2) seni dalam konseling melibatkan energi dan proses yang bersifat partisipatif dari konseli untuk memberi dan memperkuat perilaku dan emosi; 3) fokus yang memiliki visi untuk mencapai suatu tujuan; 4) kreativitas, memungkinkan melakukan seni konseling dengna cara yang menyenangkan dan santai; 5) membantu konseli membangun rasa baru tentang diri sendiri; 6) konseli mampu mengkonseptualisasikan dan menduplikasi kegiatan yang bermanfaat; 7) menumbuhkan wawasan baru bagi konselor dan konseli; 8) melibatkan sosialisasi dan kerjasama; dan 9) alasan utama seni berguna dan tepat dalam konseling karena seni itu multikultural.

Mungkin Anda bisa membaca Konsep Seni Kreativitas Konseling untuk menambah wawasan Anda.

Bila alasan telah diuraikan maka bagaiamana konselor dapat melakukannya dengan segenap kompetensi yang dimiliki, attau ketidakmampuan menerapkan seni kreatif dalam praktik konseling membuat konseling menjadi membosankan? Uraian seni kreatif dalam konseling penting untuk dibahas sebagai eksplorasi pengembangan profesional konselor yang memberi nuansa baru dalam praktik layanan konseling.

Mohamad Awal Lakadjo

Dosen Program Studi Bimbingan dan Konseling Universitas Negeri Gorontalo

*

Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama

Facebook

Technology